Membuat Website Praktis dan Mudah Bermodalkan Wordpress: Ulasan Buku 9 Langkah Praktis Membuat Website Gratis

Ricky Rachamnto, ulasan buku  9 Langkah Praktis Membuat Website Gratis, review, gramedia, PT Elex Media Pustaka, mahasiswa, SEO, Search Engine Optimization, Wordpress, website mudah dan praktis,

Setelah mengulas secara singkat sebuah buku yang memaparkan teknik dan tips pembuatan website baik web minisite yang terdiri atas 1 halaman, toko online atau company profile hingga ulasan buku yang membahas seluk beluk Search Engine Optimization atau SEO, kali ini akan beranjak mengulas sedikit mengenai pembuatan website dengan wordpress (Baca selengkapnya ulasan buku SEO dan pembuatan website dengan blogspot disini). Buku ini ditulis oleh Ricky Rachmanto dan diterbitkan oleh PT Elex Media Komputindo bertahun 2017. Pembaca yang ingin memiliki buku ini dapat membelinya di toko buku atuau website resmi seperti gramedia dengan harga berkisar antara Rp 50.000-60.000.

Hari gini engga punya website? Iniliah yang pertama kali disampaikan oleh sang penulis Ricky Rachmanto secara tersurat di awal bukunya sebelum membahas tahap demi tahap membuat website gratis dengan wordpress. Penulis mengungkapkan manfaat penting dengan memiliki sebuah website meski bermodalkan website gratis di era serba hi-tech saat ini. Diantaranya adalah pertama untuk berjualan. Iya, sekarang ini sebuah toko tidak harus berwujud fisik yang dapat dilihat secara langsung oleh calon pembeli namun hanya dengan “sekali klik” barang pun sudah ada di tangan. Ketersedian website pribadi disini sangat berperan vital dalam memasarkan produk pembaca sehingga bisa dikenal oleh orang lain mulai dari Sabang hingga Merauke, atau jika perlu jangkauannya hingga ke negeri air zam-zam sana, Arab Saudi. Melalui website tentunya akan meningkatkan promosi sekaligus akan meningkatkan trafik penjualan karena memperbesar kemungkinan bertemu dengan calon pembeli tanpa adanya batasan baik waktu dan lintas negara. Kedua, memperkenalkan profil. Bagi pembaca seorang penulis, motivator atau profesi lainnya, memiliki website adalah salah satu hal yang wajib bin penting untuk dimiliki. Selain sebagai bentuk promosi, citra profesionalitas seseorang sangat mudah dilakukan untuk menaikkan rate diri hanya bermodalkan website. Ketiga, sarana publikasi. Pastinya, jika pembaca yang memiliki website mustahil jika hanya membuatnya untuk tidak dipublikasikan. Publikasi disini bernada kamu bebas mempublikasikan apapun, bisa berupa tulisan, produk, foto atau kreatifitasmu lainnya asalakan tidak melanggar hukum atau etika yang berlaku ya.    

Lalu bagaimana caranya punya website? Pertanyaan kedua inilah yang menjadi kunci pembuka bagi pembaca yang bertanya-tanya setalah pesan tersurat pertama yang disampaikan penulis Ricky dalam bukunya. Bagaimana memiliki website? Apalagi dengan budget atau modal yang pas-pasan. Percayalah, pembaca bisa memanfaatkan beberapa penyedia blog gratis sebagai pilihan alternatif website pembaca. Salah satunya adalah menggunakan wordpress. Kenapa harus menggunakan wordpress? Singkatnya karena judul buku ini dengan gamblang menuliskan tentang WORDPRESS bukan BLOGSPOT, hehe. Walaupun sama-sama bisa digunakan gratis, namun pembaca memfokuskan dirinya untuk memilih wordpress sebagai sarana untuk memaparkan tahap demi tahapan membuat website bagi pembaca secara gratis dan tentunya dengan sangat mudah. Penggunaan wordpress memiliki keunggulan tersendiri yang menarik penulis untuk ditulis dalam bukunya, diantaranya pertama adalah wordpress ini akan terus diperbarui atau ter­-update pokoknya. Pembaruan disini artinya ketika mereka mengetahui adanya bug atau celah kemanan dan kelemahan pada wordpress, maka mereka akan memperbarui mesin CMS mereka sehingga akan terus lahir versi-versi CMS. Versi update terkini adalah versi 4.7. Kedua, tersedianya Forum Support. Bagi pembaca yang masih pemulai untuk menggunakan wordpress sebagai pilihan hatinya, pastinya sewaktu-waktu akan merasa kesulitan jika terjadi error system dalam penggunaan wordpress. Tenang dan jangan khawatir, karena dengan adanya Forum Support, pembaca dapat membuat thread bernada pertanyaan atau masalah yang dihadapi sehingga bisa ditanggapi oleh para pakarnya. Tak jarang juga member yang ada adalah para pakar programming sehingga tak perlu kuatir sebesar apapun masalahmu dengan si wordpress ini. Ketiga, adanya komunitas. Dengan adanya komunitas, para pembaca akan lebih  mudah bersosialisasi baik dengan member dari dalam negeri hingga pengguna dari berbagai negara lainnya. Disini juga, bagi pembaca yang ingin menggunakan wordpress bisa saling melempar pertanyaan atau diskusi seputar wordpress. Keempat, tersedia ribuan theme atau tema dan plugin. Bagi pembaca yang suka “gonta-ganti” tampilan muka webmu, penggunaan wordpress sangat cocok untukmu. Selain itu, wordpress akan menyediakan banyak direktori baik untuk tampilan berita, blog, dan tampilan galeri bisa ditemukan dengan mudah dan memanjakan penggunanya karena free alias semuanya gratis.

Buku dengan jumlah halaman kurang lebih 173 halaman ini akan banyak membahas secara detail tahapan pembuatan website dengan menggunakan wordpress. Penggunaan bahasa yang mudah dicerna ditambah sisipan bahasa sehari-hari akan mendukung memudahkan pembaca memahami tahapan membuat website dari wordpress. Tahapan ini dimulai dari pengenalan url atau domain hingga tutorial pembuatan iklan melalui banner akan dibahas secara detail di buku ini.

Berbicara tentang domain, domain merupakan hal yang penting dalam pembuatan suatu website. Domain berati nama unik yang diberikan untuk mengindentifikasi nama server komputer seperi web server atau email server di jaringan komputer atau internet, salah satu contohnya adalah domain saya ini  http://catatankimiawan.blogspot.com.  Atau mudahnya bisa dibilang domain adalah alamat sebuah rumah. Tanpa adanya alamat kita tida bisa mengunjungi rumah tersebut, bukan? Apalagi kalo sampe yang dikasih ke pembaca adalah alamat palsu, hehe. Domain ini terbagi atas domain berbayar dan gratis. Domain berbayar (umumnya pembayaran/perpanjangan langganan adalah per tahun) diantaranya adalah www.domainesia.com dan www.hostinger.com (lokal). Sedangkan domain gratis bisa didapatkan dengan membat akun website di wordpress.

Berbicara mengani domain yang diandaikan sebuah alamat rumah maka pembaca pasti bertanya-tanya, lalu rumahnya bagaimana atau seperti apa? Tentu, jika ada alamat maka akan ada tujuan yang ingin didatangi. Dan tujuan atau tempat yang didatangin tidak lain dan tidak bukan adalah sebuah rumah atau tempat tertentu. Rumah atau tempat tertentu dalam hal ini disebut sebagai hosting. Hosting yah, catet. Hosting dan domain adalah satu-kesatuan yang tidak dapat dipisahkan. Karena rumah tanpa alamat atau alamat tanpa tujuan maka akan membingungkan setiap user mungkin kasusnya sama seperti alamat palsu tadi, hihi. Hosting dalam buku ini dibagi kedalam 3 jenis yakni shared hostingVirtual Private Server (VPS) dan terakhir Dedicated Server yang masing-masing memiliki sisi kelebihan dan kekurangannya masing-masing.

Di ahir bab yakni bab 10 akan dibahas secara singkat bagaimana mengoptimalisasi website pembaca. Atau ini yang disebut sebagai Search Engine Optimization (SEO). Penulis sedikitnya menuliskan sebuah tips sederhana untuk meningkatkan trafik ke website pembaca dengan mudah yakni cukup sebar. Iya hanya dengan menyebar postingan pembaca ke beberapa akun media sosial pembaca seperti facebook, twitter, youtube, hipwee, kaskus dan terakhir lewat email. Walaupun masih ada banyak teknik SEO, cara “sebar” ini merupakan hal termudah untuk mempublikasikan tulisan pembaca agar lebih dikenal oleh khalayak publik di jagat hi-tech saat ini.

Pada akhir ulasan buku kali ini, membuat website gratis itu mudah dan praktis kok. Hanya berbekal wordpress pembaca sudah bisa mempublikasikan diri, atau produk pembaca agar dikenal oleh orang lain tanpa batas. Mau buat website gratis dari wordpress? Buku ini layak untuk dimiliki pembaca.



No comments

Powered by Blogger.